Berobat Ke Penang, Paket Medical Check Up ini Bisa Jadi Pilihan

Ilustrasi Foto  by Canva
[Review] Mendengar Penang tentu tidak asing lagi di telinga saya. Selalu lihat teman-teman traveller blogger melakuan perjalanan ke Penang. Bahkan, pada bulan lalu, teman saya berobat ke Penang, untuk cek kondisi rahimnya, yang memang bermasalah. Selain berobat, tentu saja teman saya ingin berkunjung ke beberapa tempat wisata di Penang yang sudah direkomendasikan saudara-saudaranya yang sudah lebih dulu kesana. Sempat kepikiran, kalau uang cukup pengen deh berobat ke Penang untuk masalah syaraf yang sudah saya derita beberapa tahun terakhir.

Medical Check Up di Penang

Saya termasuk yang tidak tahu tentang Penang, ya maklumlah ya belum pernah jalan-jalan kesana, kali saja suatu hari nanti bisa pergi kesana untuk menikmati perjalanan menyenangkan. Atau bisa saja sambil melakukan pengobatan dan medical Check Up di Penang. Semenjak salah satu teman berobat ke Penang dan dia bercerita banyak hal, tentu menjadi daya tarik tersendiri. Bahkan Penang ini sudah cukup populer bagi pasien Indonesia.

Penang (Photo by www.pixabay.com)
Penang itu jauh tidak ya dari Malaysia?

Menurut sumber dari id.wikipedia.org, Penang merupakan sebuah Negara Bagian Malaysia, yang terdiri dari Pulau Pinang seluas 293 km, dan Seberang Perai yang terletak di pantai barat Semenanjung Malaysia seluas 760 km. Pulang pinang adalah antara negeri yang termaju dan terkaya dalam malaysia. Kota utama di Pulau Penang ini adalah George Town yang merupakan salah satu bandar terbesar di Malaysia. Balik Pulau, Butterworth yang merupakan pusat pariwisata di Pulau Pinang. Dari cerita teman saya, menuju Penang dari Kuala Lumpur bisa dilakukan melalui jalur darat dan udara. Tentunya bisa disesuaikan dengan budget, kalau pengen cepat, ya pakai jalur udara.


Di Penang sendiri ada banyak rumah sakit yang cukup populer. Bahkan passien dari Indonesia banyak yang berkunjung untuk berobat ke Penang. Ada beberapa Rumah Sakit yang populer bagi pasien asal Indonesia, seperti Gleneagles Penang, Island Hospital, dan Loh Guan Lye yang juga menyediakan paket medical check up. Ini menarik sekali, sesuai sekali dengan kebutuhan saya juga. Dan ternyata ada juga loh paket yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kita. Dengan begitu bisa menyiapkan budget dan kebutuhan lainnya selama berobat ke Penang.

Lalu apa saja paket Medical Check Up yang bisa menjadi pilihan?

Nah, ada 3 paket medical check up yang bisa menjadi pilihan. Dengan begitu passien bisa tahu informasi lengkap untuk melakukan medical check up di Penang, yakni:

1. Gleneagles Penang: Paket Platinum



Paket platinum dari Gleneagles Penang ini termasuk lengkap dan sudah termasuk pengecekan tubuh secara menyeluruh, plus stres test menggunakan treadmil. Biaya untuk paket ini sekitar RM 820 atau sekitar 2,9 juta rupiah. Tentunya masih terjangkau sekali ya. Apalagi paket ini direkomendasikan untuk pasien yang berumur 40 tahun ke atas. Jika pasien mengambil paket platinum ini, hasil medical check up akan di review oleh dokter spesialis sesuai dengan request  pasien. Tentunya, pasien bisa memililih antara dokter jantung, dokter internis, atau dokter syaraf. 

Untukk proses pengecekan hingga keluar hasil dan di review oleh dokter spesialis bisa selesai dalam 1 hari. Tapi, perlu diingat, untuk kuota medical check up di Gleneagles hanya 20 slot setiap harinya dan sering sekali full tertama pada akhir tahun. Jadi, jika ingin melalukan medical check up ke sana, bisa menghubungi berobatkepenang.com untuk bisa melakukan booking slot. Amankan ya.

2. Island Hospital: Paket Premier


Untuk paket premier di Island Hospital meliputi pengecekan menyeluruh tapi belum termasuk stress test. Untuk biayanya sebesar RM 670 atau sekitar 2,4 juta rupiah. paket ini juga menjadi rekomendasi untuk pasien yang berumur 40 tahun ke atas. Sama seperti di Gleneagles, hasil medical check up akan direview oleh dokter spesialis sesuai dengan pilihan yang ada, yag termasuk di dalamnya seperti dokter jantung, dokter internis, dan dokter syaraf. Untuk proses pengecekan hingga keluar hasil dan direview oleh dokter spesialis dalam 1 hari. 

Untuk paket di Island Hospital ini memiliki kuota medical check up yang lebih banyak. Bahkan dalam sehari bisa menampung hingga 50 pasien. Tapi, jangan sampai lupa untuk booking slot check up jauh-jauh hari, supaya tidak antri lama. Yang menarik dari Island Hospital ini adalah mereka melayani medical check up dari hari minggu. Jadi, bagi sibuk, bisa menjadi pilihan tepat dan menjadi alternative yang bagus. Hanya saja, dokter yang akan mereview hasil pasien, hanya dokter internis saja.

3. Loh Guan Lye: Paket Eksekutif



Paket ini mirip seperti paket platinum di Gleneagles dan paket premier di Island Hospital. Dimana paket eksekutif di Loh Guan Lye meliputi pengecekan menyeluruh, tapi belum termasuk stress test. Bianyanya sebesar RM 700 atau sekitar 2,5 juta rupiah. Paket ini juga sama kok, direkomendasikan untuk pasien yang berumur 40 tahun ke atas, dengan proses pengecekan hingga keluar hasil akan di review oleh dokter spesialis dan selesai dalam 1 hari. 

3 rumah sakit di Penang ini memang sudah popule. Seperti Rumah Sakit Gleneagles Penang merupakan rumah sakit favorit pasien Indonesia dan merupakan satu dari dua rumah sakit di Penang yang memiliki lisensi JCI. Rumah sakit ini sudah berdiri sejak tahun 1973 beralamat di 1, Jalan Pangkor, Pulau Tikus 10050 George Town, Pulau Pinang, Malaysia. Selain itu, Island Hospital juga menjadi rumah sakit favorit pasien Indonesia di Penang, yang sudah berdiri sejak 1996. Rumah sakit ini beralamat di 308, Jalan Macalister, 10450, George Town Pulau Pinang, Malaysia.


Sedangkan Loh Guan Lye Specialist Center merupakan rumah sakit swasta di Penang yang sudah berdiri sejak 1975. Dulunya Loh Guan Lye merupakan sebuah klinik yang didirikan oleh Dr. Loh, seorang dokter kandungan dan kini telah menjadi rumah sakit dengan 70 lebih dokter spesialis dari berbagai bidang. Loh Guan Lye beralamat di Macalister Road, George Town, Penang Malaysia. 

Oh iya, ada informasi penting juga nih, di luar paket medical check up yang ada, pihak rumah sakit juga menyediakan pemeriksaan optimal lainnya, seperti cancer marker (Untuk mengecek apakah ada tanda-tanda kanker), mammogram dan lainnya. Pmemeriksaan ini juga dapat pasien ambil jika sangat diperlukan. Perlu diingat, sehari sebelum check up, pastikan untuk puasa terlebih dahulu jam 10 malam, boleh minum asal tidak boleh makan.


Untuk memilih paket sesuai dengan kebutuhan pasien, sekarang makin gampang. Cara paling praktis supaya pasien tidak perlu membandingkan paket yang satu dan yang lainnya adalah dengan bertanya pada perwakilan rumah sakit. Tentunya pasien tinggal cerita keluhan (jika ada), maka mereka dapat memberikan rekomendasi paket yang sesuai. Adapun kontak perwakilan resmi dari Gleneagles Penang, Island Hospital, Loh Guan Lye, dan Pantaii Hospital Penang di Indonesia, yakni:
  • Website: BerobatKePenang.com
  • Alamat: Grand Puri Niaga, Blok K6/1N, Kembangan JAkarta Barat, 11610.
  • Telepon: 021 58351522
Dengan adanya perwakilan rumah sakit, tentu saja akan memudah kan pasien berobat ke Penang dan memilih paket medical check up dengan tepat dan sesuai dengan budget yang dimilikinya. Karena kesehatan sangatlah penting, melakukan medical check up. Apalagi masuk usia di atas 40  tahun sangat penting sekali. Pasien yang mau tanya-tanya lebih lanjut seputar paket medical check up, bisa lagsung menghubungi BerobatkePenang.com.



Photo tentang rumah sakit di Penang dari www.berobatkepenang.com

Sumber tentang Pulau Penang dan rumah sakit:
  • https://id.wikipedia.org/wiki/Pulau_Pinang
  • https://www.berobatkepenang.com/

18 komentar

  1. lengkap banget infonya Lis, makasih yaa. Aku sering denger bbrp kenalan berobat ke Penang dan puas dengan hasilnya...

    BalasHapus
  2. infonya lengkap sekali, berobat ke Penang bisa sekalian jalan-jalan ya.

    BalasHapus
  3. Bisa sambil jalan2 ke Sana ya, ke Penang aku belum pernah, MedCheck kayanya aku perlu juga nih, menuju 40 badan sudah berasa gimana gitu

    BalasHapus
  4. Penang ini destinasi yg lengkap. Buat berobat bisa, jalan2 dan kulineran juga OK
    Kindly visit my blog: bukanbocahbiasa(dot)com

    BalasHapus
  5. akhirnya terjawab sudah kenapa orang Indonesia suka medical check up ke Penang, paket eksklusifnya aja terjangkau banget yaa.. apalagi itu pilihan rumah sakitnya yang bertaraf internasional gitu, dokternya TOP pastinya.

    BalasHapus
  6. Komplit ya paket medical check upnya. Harganya juga so so sekitar 2.4 sampe 2.5 jt an. Bisa pilih lokasi rumahsakit.Sekalian jalan2 dan kuliner dipenang. Yg bener pinang ato penang sih.

    BalasHapus
  7. Rumah sakit di Penang cukup besar ya..
    fasilitasnya pasti juga lengkap dan memadai. Ya..tidak heran jika kerap dijadikan refrensi untuk berobat

    BalasHapus
  8. ternyata paket-nya enggak jauh beda sama di jakarta ya.... bedanya hanya tambah tiket pesawat dan penginapan, tapi anggap aja sekalian jalan-jalan :)

    BalasHapus
  9. Di Penang memang terkenal medical nya bagus mbak

    BalasHapus
  10. Penang masih menjadi sumber referensi kedokteran yang terpercaya ya.. teman kantor aku ada yang berobat untuk program kehamilan ke penang dan ada juga orangtuanya yang berobat ke penang. Sudah jadi referensi banyak orang untuk berobat, dan banyak yang berhasil juga

    BalasHapus
  11. Aku nih memang merencanakan untuk check up ke Penang sekalian liburan terus sekalian periksa. Ngajak mamah, suami dan anakku juga. Beberapa temanku banyak yang suka medical check up ke Loh Guan Lye dan harganya masuk akal yang medcheck up disana.

    BalasHapus
  12. jadi kangen Penang.. waktu di Medan orang sana kalo sakit parah ke Penang. karena dekat dan peralatannya lengkap

    BalasHapus
  13. Thank you, pas banget ada yang nanya soal berobat ke Penang nih. Aku terusin ya.

    BalasHapus
  14. Banyak banget ya yg bilang kalo berobat itu bagus ke Penang.
    Tahun lalu aku juga sempet bikin planning sama suami mau medical check up kesana, sekalian jalan2. EH aku keburu hamil skrg :D

    Makasih infonya Lis :)
    Bisa jadi referensi aku mau medical check up kesana insyallah tahun depan

    BalasHapus
  15. walau sering ke malaysia ku belum pernah ke penang.. kulinernya enak juga di sana

    BalasHapus
  16. Check up itu perlu untuk melihat status kesehatan agar bisa ditindaklanjuti segera apabila ada hasil yang tidak baik. Dan Penang memang cocok untuk MCU....

    BalasHapus
  17. Beberapa tahun lalu hampir mau kesana, tapi banyak pertimbangan jadi urung. Btw, infonya lengkao bgt, teh.

    BalasHapus
  18. Wah berobat ke Penang rata2 2 juta lebih ya. Bagus nih buat yg mau cari informasi untuk berobat ke sana.

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung. Silahkan memberikan komentar. Mohon maaf link hidup dan spam akan otomatis terhapus.